Layanan Fisioterapi

Fisioterapi adalah pelayanan kesehatan untuk merehabilitasi gerak dan fungsi tubuh agar terhindar dari cacat fisik akibat cedera atau penyakit. Pelayanan ini dilakukan melalui serangkaian terapi berupa tindakan pencegahan, diagnosis dan penanganan untuk mengatasi gangguan fisik.

Fisioterapi bisa dilakukan pada pasien dari semua rentang usia. Misalnya, untuk mengatasi sakit punggung, persiapan dan cidera olahraga hingga proses persalinan.

Berdasarkan Peraturan Menteri Kesehatan (Permenkes) Republik Indonesia No 65 Tahun 2015 tentang Standar Pelayanan Fisioterapi, yang dimaksud fisioterapi adalah pelayanan kesehatan yang ditujukan kepada individu dan/atau kelompok untuk mengembangkan, memelihara dan memulihkan gerak dan fungsi tubuh sepanjang hidup pasien.

Fisioterapi bisa dilakukan secara manual, meningkatkan gerak, menggunakan peralatan (fisik, elektroterapeutis dan mekanis), pelatihan fungsi serta komunikasi.

Tujuan dilakukannya fisioterapi adalah mengembalikan fungsi tubuh setelah terkena penyakit atau cedera. Jika tubuh menderita penyakit atau cedera permanen, maka fisioterapi dapat diprioritaskan untuk mengurangi dampaknya.

PELAYANAN

Bentuk-bentuk  pelayanan Fisioterapi berupa : penyuluhan, deteksi dini gangguan gerak dan fungsi, pemberian bentuk – bentuk latihan dan senam serta terapi dengan menggunakan peralatan. berikut pelayanan Fisioterapi kami:

Fisioterapi Saraf dan Otot

  1. Stroke
  2. Parkinson
  3. Bell’s Palsy ( Wajah Lumpuh sebagian )
  4. HNP (Penjepitan Saraf)
  5. Gangguan Postur (Scoliosis)
  6. Gangguan persendian (Osteo Arthritis , RA)
  7. Pemulihan pasca Operasi
  8. Gangguan tumbuh kembang anak (motorik kasar )

Fisioterapi Olahraga

  1. Keseleo ( Strain/ Sprain )
  2. Cedera olahraga pada
  3. Otot
  4. Tendon
  5. Ligamen
  6. Meniscus

Alat penunjang medis untuk Fisioterapi

  • TENS
  • ULTRASOUND
  • INFRAMERAH
  • DIATERMY
  • BOLA GYM TERAPI
  • QUADRICEP SET EXERCISE

Didalam Pelayanan Fisioterapi #RSUMSA juga menghadirkan Dokter Spesialis Rehab Medis dr. Wiwiet Irmayanti, Sp.KFR dengan jadwal Praktek setiap Hari Jumat jam 08.00 WIB.